Pengguna Internet di Indonesia Meningkat di 2024

07 February 2024

Pengguna Internet di Indonesia Meningkat di 2024

Pengguna internet di Indonesia pada 2024 mengalami peningkatan. Berdasarkan hasil survei, pengguna internet Indonesia didominasi kalangan generasi milenial.

Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) merilis hasil survei terbaru. Pihaknya mencatat tingkat penetrasi internet Indonesia pada 2024 mengalami peningkatan. Data APJII terbaru, dari 78,19% menjadi 79,5%.

Menurut Ketua Umum APJII Muhammad Arif, penetrasi pengguna internet Indonesia terus meningkat secara signifikan dalam lima tahun belakangan. Hasil survei ini dapat menjadi bahan pemerintah memberikan pengaturan terhadap pengembangan komunikasi dan pelayanannya. 

"Kita harap hasil survei ini dapat mencari daerah-daerah mana yang belum terkoneksi (internet)," kata Muhammad Arif.